Kabar baik datang dari dunia perwasitan Indonesia. Jumlah wasit Tanah Air yang berlisensi FIFA telah bertambah. Rinciannya adalah lima wasit dan tujuh asisten wasit.
Dilansir dari data terbaru FIFA per 2020, kelima wasit itu adalah Aprisman Aranda, Fariq Hitaba, Thoriq Alkatiri, Yudi Nurcahya, dan Dwi Purba Adi Wicaksana.
Aprisman Aranda dan Fariq Hitaba adalah dua wasit Indonesia terbaru yang berlisensi FIFA. Keduanya mendapatkan lisensi internasional pada 2020.
Sementara itu, tujuh asisten wasit Indonesia yang berlisensi FIFA adalah Beni Andriko, Furqon Fajar, Azizul Alimmudin Hanafiah, I Gede Selamet Raharja, Dinan Lazuardi, Nurhadi Nurhadi, dan Bangbang Syamsudar.
Sebagai informasi, pada 2019, hanya ada tiga wasit yang terdata oleh FIFA. Mereka adalah Thoriq Alkatiri, Yudi Nurcahya, dan Dwi Purba Adi Wicaksana.
Untuk asisten wasit hanya empat yang berlisensi FIFA, yakni Beni Andriko, I Gede Selamet Raharja, Nurhadi Nurhadi, Bangbang Syamsudar.
Pada 2018, Indonesia sebenarnya memiliki wasit berlisensi FIFA lainnya, yakni Oki Dwi Putra Senjaya dan Musthofa Umarella. Namun, keduanya sudah tidak terdata lagi sejak 2019.
Begitu pun dengan asisten wasit. Indonesia sebelumnya memiliki Agus Prima, Dedek Duha, dan Agus Mulyadi, tetapi mereka kembali tidak terdata di 2020.
Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda.
Laga Perdana Yanto Basna Di Thai League 1 2020 Berakhir Dengan Kekalahan
Demi Kondusifitas, Semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 Resmi Digelar Tanpa Penonton
Shin Tae-yong ‘Istirahatkan’ Indra Sjafri Karena Tersinggung?