PSSI telah memastikan bahwa kompetisi sepak bola Indonesia, yakni Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 akan kembali bergulir pada Oktober 2020. PSSI pun telah menerbitkan surat keputusan (SK).
Namun, secara tersirat, Menpora Zainudin Amali menyampaikan bahwa kompetisi sepak bola tersebut belum tentu bisa digelar pada Oktober. Semua harus menunggu izin dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19.
Menurut Zainudin Amali, Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 memiliki kuasa mutlak untuk menentukan apakah kegiatan olahraga bisa digelar atau tidak di tengah pandemi COVID-19.
Sehingga bisa saja Liga 1, Liga 2, ataupun Liga 3 mundur atau kembali bergulir tidak sesuai jadwal apabila Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 tidak memberikan izin pada Oktober 2020.
“Kalau ada cabor yang sudah mengumumkan nanti akan memulai kembali, misal September atau Oktober, belum tentu itu bisa jadi. Karena tetap menunggu izin kegiatan dari Gugus Tugas,” kata Zainudin Amali di YouTube Media Indonesia.
“Jadi, Gugus Tugas saya tempat di posisi yang paling menentukan kegiatan ini bisa jalan atau tidak. Karena kami dari Kemenpora hanya membuat panduan umum, yang paling tahu kondisi pandemi ini Gugus Tugas,” lanjutnya.
Setiap ada permohonan kami teruskan ke Gugus Tugas. Apapun jawaban dari Gugus Tugas, itu yang kami berlakukan untuk cabor,” tuturnya menambahkan.
PSSI sendiri optimis bahwa Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 bisa digelar pada Oktober 2020. Mereka kini tengah merumuskan berbagai hal seperti regulasi, jadwal, hingga protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19.
Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda
Ceres Negros Dirumorkan Bangkrut, Pemain Mulai Tinggalkan Klub
Robbie Fowler Resmi Tinggalkan Klub Milik Bakrie Group, Brisbane Roar