Siapa pelatih termuda dan tertua di Liga 1 2020? Ya, jawaban yang paling tepat adalah Paul Munster dan Robert Rene Alberts.
Paul Munster adalah pelatih Bhayangkara FC. Ia diketahui baru berusia 38 tahun. Namun, di usianya yang muda, Munster sudah memiliki cukup banyak pengalaman melatih.
Pelatih yang berlisensi UEFA Pro ini pernah menangani Orebro SK U-21 (Swedia), Minerba Punjab (India), dan Timnas Vanuatu sebelum bergabung Bhayangkara FC sejak September 2019.
Munster pun memiliki catatan apik di Bahayangkara FC. Di Liga 1 2019, ia hanya dua kali kalah dari 17 laga, sisanya adalah 10 kali menang dan lima laga berakhir imbang.
Performa apik ini membuat Munster kembali dipercaya menangani Bhayangkara FC di Liga 1 2020. Bahkan, ia diberi amunisi-amunisi pemain yang lebih mumpuni.
Sementara Robert Rene Alberts menyandang status pelatih tertua di Liga 1 2020. Ia menjadi nakhoda Persib Bandung di usia 65 tahun.
Pengalaman serta kualitas pelatih asal Belanda ini sudah tidak perlu diragukan. Ia sudah banyak menikmati asam garam dalam dunia sepak bola, termasuk pengalamannya di Indonesia.
Robert Rene Alberts pertama kali datang ke Indonesia pada 2009 untuk melatih Arema FC. Ketika itu, ia langsung sukses dengan mempersembahkan trofi ISL (sekarang Liga 1) musim 2009/2010.
Di Liga 1 2018, ia juga hampir membawa PSM Makassar menjadi juara liga. Namun, usahanya gagal setelah PSM menelan hasil buruk di beberapa laga terakhir.
Kini Robert Rene Alberts menangani Persib Bandung di Liga 1 2020. Ia dipastikan akan berjuang keras untuk meraih trofi juara Liga Indonesia untuk kedua kalinya.
Berikut daftar pelatih Liga 1 2020 jika diurutkan berdasarkan usia:
1. Paul Munster (Bhayangkara FC): 38 tahun
2. Eduardo Perez (PS Sleman): 43 tahun
3. Stefano Cugurra (Bali United): 45 tahun
4. Bojan Hodak (PSM Makassar): 48 tahun
5. Aji Santoso (Persebaya Surabaya): 49 tahun
6. Widodo C. Putro (Persita Tangerang): 49 tahun
7. Joko Susilo (Persik Kediri): 49 tahun
8. Nilmaizar (Persela Lamongan): 50 tahun
9. Dragan Dukanovic (PSIS Semarang): 50 tahun
10. Jackson F. Tiago (Persipura Jayapura): 51 tahun
11. Sergio Farias (Persija Jakarta): 52 tahun
12. Rahmad Darmawan (Madura United): 53 tahun
13. Hendri Susilo (Persiraja Banda Aceh): 54 tahun
14. Djajang Nurdjaman (Barito Putera): 55 tahun
15. Igor Kriushenko (Persikabo): 56 tahun
16. Mario Gomez (Arema FC): 62 tahun
17. Edson Tavares (Borneo FC): 63 tahun
18. Robert Rene Alberts (Persib Bandung): 65 tahun
Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda.
Witan Sulaeman Pakai Nomor Punggung 88 Di FK Radnik Surdulica