PSSI telah mengeluarkan surat keputusan (SK) bernomor SKEP/53/VI/2020 tentang Kelanjutan Kompetisi Dalam Keadaan Luar Biasa Tahun 2020 pada Minggu (28/6/2020).
Dalam surat tersebut, PSSI menjelaskan bahwa tiga level kompetisi sepak bola Tanah Air, yakni Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 2020 bakal digelar pada Oktober 2020. Namun, belum diketahui tanggal pasti kick-off.
SK tersebut juga belum ada pemberitahuan mengenai perubahan regulasi baru yang diterapkan. PSSI akan membahas hal-hal lainnya di kemudian waktu dalam ketentuan terpisah.
“Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 akan dimulai pada Oktober 2020 dengan memperhatikan ketentuan protokol kesehatan COVID-19 yang ditetapkan oleh pemerintah,” kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, di laman resmi PSSI.
“Dengan ini saya nyatakan Surat Keputusan SKEP/53/VI/2020 mulai berlaku terhitung sejak tanggal ditetapkan,” tuturnya menambahkan.
Walau belum mengumumkan tanggal resmi, telah ada bocoran mengenai tanggal kick-off Liga 1 2020. Menurut informasi yang didapat Madura United, Liga 1 bakal dilanjutkan kembali pada 1 Oktober 2020.
Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda
Termasuk Mantan Klub Marek Hamsik, 3 Tim Eropa Ini Dikabarkan Tertarik Datangkan Egy Maulana
Piala Asia U-19 2020: Pelatih Uzbekistan ‘Remehkan’ Indonesia Dan Kamboja
Dikontrak Dua Musim, Darije Kalezic Ingin Bawa MVV Maastricht Promosi Ke Eredivisie