Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) resmi menunda Piala AFF 2020 hingga tahun depan atau 2021. Pandemi virus corona (COVID-19) menjadi alasan di balik keputusan tersebut.
AFF ingin melindungi kesehatan dan keselamatan para pemain, pelatih, mitra, hingga suporter. Oleh karena itu, AFF tidak ingin memaksakan Piala AFF 2020 digelar sesuai jadwal.
“Sejak permulaan COVID-19, AFF secara ketat memantau panduan dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Kementerian Kesehatan, lembaga pemerintah, FIFA, dan AFC,” kata Presiden AFF, Mayor Jenderal Khiev Sameth, di laman resmi AFF.
“Seperti yang Anda ketahui, pandemi ini terus menimbulkan tantangan kesehatan, sosial, dan ekonomi yang sangat besar bagi kita semua. Prioritas utama AFF terus menjadi kesehatan dan keselamatan keluarga sepak bola kami dan mengurangi dampak pandemi ini,” lanjutnya.
“Dengan risiko penyebaran COVID-19 yang masih tinggi, AFF berada dalam situasi tidak dapat melanjutkan Piala AFF 2020 dengan rasa aman,” tuturnya menambahkan.
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, sebelumnya telah memberikan bocoran bahwa Piala AFF 2020 bakal batal digelar. AFF juga belum mentukan jadwal pengganti.
AFF sempat memberikan opsi menggelar Piala AFF pada Februari atau Maret 2021. Namun, PSSI menolak tegas opsi tersebut karena mepet dengan agenda Piala Dunia U-20 2021.
“Ya, (Piala AFF 2020 akhir tahun ini) batal. Kapan jadwal penggantinya kami belum tahu. Tanggal 30 Juli besok rapat lagi,” kata Yunus Nusi.
“PSSI menolak karena sudah dekat jadwal puasa. Yang kedua Indonesia sedang fokus persiapan Piala Dunia,” imbuh pria yang juga anggota Exco PSSI itu.
Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda
Ketum PSSI Akan Jadi Manajer Timnas Di Piala Dunia U-20, Pengamat: Ini Menggelitik
Ditawari Gaji Besar Klub China, Shin Tae-yong Ungkap Alasan Lebih Pilih Indonesia