Pemain Belanda keturunan Indonesia yang bermain untuk FC Luzern, Jordy Wehrmann, dipastikan batal dinaturalisasi. Sebab, dia menolak tawaran membela Garuda.
Hal ini disampaikan oleh Exco PSSI, Hasani Abdulgani. Oleh karena itu, PSSI akan fokus dengan tiga nama, yakni Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.
“Iya dia (Wehrmann) tidak bersedia. Jordi Wehrman sementara tidak menjadi target lagi,” kata Abdulgani,” kata Hasani, dikutip dari Okezone.
Kegagalan ini cukup disayangkan, mengingat Jordy merupakan gelandang potensial apabila berhasil dinaturalisasi. Dia langganan Timnas Belanda dari kelompok usia 16 hingga 20 tahun.
Usianya saat ini juga masih muda, 23 tahun. Sehingga perjalanan kariernya di masa depan masih sangat panjang.
Sementtara itu, bersama FC Luzern, Jordy sukses menjadi pemain andalan di lini tengah. Sejauh ini, dia sudah tampil sebanyak 23 pertandingan di semua kompetisi dengan sumbangan satu gol.