Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Taiwan lagi pada leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Buriram, Senin (11/10/2021). Kali ini, skuat Garuda menang dengan skor telak 3-0.
Ini adalah kemenangan kedua Timnas Indonesia atas Taiwan. Pada leg pertama, kemenangan 2-1 membuat tim Merah Putih meraup 14.62 poin dan diperkirakan naik hingga tujuh tangga.
Kemudian, pada kemenangan kedua ini, menurut perhitungan VocketFC Indonesia, tim asuhan Shin Tae-yong berhasil mengantongi 13.93 poin yang membuat total poin menjadi 985.60 poin.
Jumlah tersebut membuat Timnas Indonesia diperkirakan naik lagi tiga anak tangga dengan melewati Grenada, Bermuda, dan South Sudan.
Jika ditotal dengan kenaikkan sebelumnya, berarti skuat Garuda naik 10 tangga berkat dua kali kemenangan.
Terlepas dari itu, Kualifikasi Piala Asia 2023 digelar pada 2022 dengan diikuti 24 tim dan dibagi enam grup.
Setiap grup diisi empat tim dengan rencana format kandang dan tandang. Juara grup dan lima runner up terbaik akan mendapatkan tiket lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
Baca juga artikel VocketFC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda:
Timnas Indonesia Lolos Usai Bungkam Taiwan, Berikut Pembagian Pot Kualifikasi Piala Asia 2023
Raih 14.62 Poin, Timnas Indonesia Berpotensi Naik 7 Peringkat FIFA Rankings Usai Bungkam Taiwan
5 Fakta Menarik Ramai Rumakiek, Pemain 19 Tahun Yang Cetak Gol Apik Ke Gawang Taiwan