Mantan pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, mengalami kejadian yang cukup unik. Ia yang saat ini menjadi Direktur Teknik Bhayangkara Solo FC tersebut terjaring razia saat bepergian di kota Solo mengenakan mobil pribadi
Dilansir dari Suara Surakarta, momen ini diketahui dari Instagram Story Kasat Binmas Polresta Solo, Kompol Febriyani Aer, @febby_aer.
Ia tidak sengaja menghentikan mobil yang dikendarai Simon ketika bertugas dalam operasi penyekatan di simpang Faroka atau di depan Hotel Allola pada Sabtu (8/5/2021) siang.
Kompol Febriyani Aer juga membagikan momen lucu di storynya. Ia yang tidak tahu bahwa itu Simon mencoba mengajak berbicara dengan bahasa Inggris, kemudian dia kaget ketika dijawab dengan bahasa Indonesia.
Simon pun menjelaskan bahwa dirinya bukan seorang pemudik. Ia mengatakan bahwa dirinya tinggal di Colomadu, Karanganyar. Eks pelatih Timnas Filipina itu kemudian dilepaskan.
“Susah payah diriku merangkai kata kalimat pakai grammer english, eehh si bule bisa bahasa indo donk,” tulis Kompol Febriyani Aer dengan emoticon tertawa.
“Saya Simon Bu Febby, pelatih Bhayangkara Solo FC. Saya tinggal di Colomadu dan saya bukan pemudik Bu Febby. Oww baiklah Pak Simon,” lanjutnya menirukan ucapan Simon.
Simon McMenemy saat ini memang tinggal di Surakarta. Itu dikarenakan pria asal Skotlandia tersebut menjadi direktur teknik Bhayangkara Solo FC yang kini berhomebase di Stadion Manahan, Solo.