Klub raksasa Bundeliga Jerman, Borussia Dortmund, dipastikan batal mampir ke Indonesia saat Asia Tour 2022 pada November mendatang.
Dortmund batal ke Tanah Air lantaran peraturan pemerintah Indonesia yang tengah meningkatkan langkah-langkah keamanan sepak bola pasca tragedi di Stadion Kanjuruhan.
Sebagai ganti Indonesia, Dortmund akan ke Malaysia. Di negeri Jiran, tim asuhan Edin Terzic akan melawan Johor Darul Takzim (JDT) pada 28 November 2022.
“Sebagai pengganti pertandingan yang diumumkan di Indonesia, yang tidak dapat berlangsung karena peraturan pemerintah untuk meningkatkan langkah-langkah keamanan di stadion sepak bola, BVB akan bermain melawan Johor Southern Tigers di Malaysia pada 28 November,” bunyi pernyataan Dortmund.
Sebelum melawan JDT, Dortmund akan melawan klub Singapura, Lion City Sailors, di Stadion Jalan Besar pada 24 November 2022. Kemudian, setelah melawan JDT, Dortmund akan menutup Asia Tour dengan melawan Timnas Vietnam di Hanoi pada 30 November 2022.
Sementara itu, sebagai obat kecewa untuk penggemar di Indonesia, Dortmund berencana menggelar kegiatan lokakarya digital dengan mengutus legenda tim. Namun, tidak dijelaskan detailnya.
Asia Tour 2022 sendiri merupakan kegiatan Dortmund yang dilaksanakan ketika Piala Dunia 2022 berlangsung. Para pemain yang dibawa adalah mereka yang tak berpartisipasi di ajang akbar itu.
Selain para pemain senior yang tak berpartisipasi di Piala Dunia 2022, Dortmund juga akan membawa sejumlah pemain junior untuk beraksi di depan penggemar Asia.