Konfederasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFC) akan melakukan kunjungan ke Indonesia. Tujuannya adalah untuk inspeksi stadion yang bakal diajukan sebagai pencalonan tuan rumah Piala Asia 2023.
Seperti diketahui, Indonesia resmi mengajukan pencalonan tuan rumah Piala Asia 2023. Indonesia akan bersaing dengan tiga negara lainnya, yakni Qatar, Australia, dan Korea Selatan.
AFC sebelumnya menyampaikan bahwa keempat negara tersebut sudah harus mengirimkan segala dokumen persyaratan maksimal pada 31 Agustus 2022. Kemudian, keputusan bakal diumumkan pada 17 Oktober.
Nah, sebelum membuat keputusan, AFC akan melakukan inspeksi mengenai stadion-stadion yang dicalonkan ke empat negara tersebut. Untuk Indonesia, AFC akan datang pada 1-4 September 2022.
Pada tanggal yang sama, AFC juga akan ke Korea Selatan. Pada 8-10 September, perwakilan AFC akan melajutkan inspeksi ke Qatar dan Australia.
Terkait inspeksi dari AFC, PSSI akan membuka pintu selebar-lebarnya. PSSI menyambut baik kedatangan tersebut.
“Pada tanggal 1 Agustus 2022 kami menerima surat balasan dari AFC. Tentu kami akan menyambut baik kedatangan mereka,” kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi, di laman resmi PSSI.
“AFC akan mengunjungi beberapa stadion yang menjadi calon tempat bertanding,” imbuhnya.
Namun, PSSI tampaknya masih belum menyerahkan segala persyaratan tuan rumah Piala Asia 2023. Ini terlihat setelah PSSI belum memilih stadion mana yang bakal dipilih.
PSSI masih akan menggodok nama-nama stadion sebelum diputuskan, kemudian baru diusulkan kepada AFC untuk dikunjungi dan dinilai.