Lagi, lagi, dan lagi. Pemain tim nasional Indonesia dipulangkan karena alasan yang kurang baik, yakni masalah disiplin. Kali ini yang didepak adalah pemain Borneo FC, Rifad Marasabessy.
Rifad terlambat berkumpul di hotel di waktu yang telah ditentukan. Parahnya, dia tidak menjelaskan keterlambatannya tersebut kepada sang pelatih, yakni Shin Tae-yong.
“Rifad (Marasabessy) datang melebihi waktu yang telah ditentukan untuk berkumpul di hotel,” kata Shin Tae-yong di laman resmi PSSI.
“Ia tidak memberitahu saya alasan keterlambatannya. Karena itu saya mengeluarkannya dari pemusatan latihan,” tuturnya menambahkan.
Rifad pun langsung dipulangkan ke Borneo FC akibat sikap yang tidak disiplin tersebut. Sebagai gantinya, pelatih asal Korea Selatan tersebut memanggil winger Bali United, Yabes Roni.
Selain Rifad, Shin Tae-yong juga menyayangkan sikap Osvaldo Haay. Ia tidak bergabung tim nasional karena cedera, tetapi tidak memberikan perberitahuan kepada tim pelatih.
Timnas Indonesia akan menghadapi Taiwan di Thailand pada 7 dan 11 Oktober mendatang. Jika gagal meraih kemenangan, pelatih asal Korea Selatan itu akan dievaluasi.