Agen Gabriel Budi turut buka suara mengenai rumor kliennya yang disebut bakal meninggalkan Persija Jakarta dan bermain untuk klub baru di Liga 1 2022/2023.

Rumor itu muncul setelah Simic sudah dipinggirkan dalam tujuh partai terakhir Liga 1. Bomber asal Kroasia itu kemudian digosipkan dekat dengan klub promosi Persis Solo.

Terkait berbagai rumor itu, Gabriel Budi memberikan tanggapan yang diplomatis. Dia tidak bilang bertahan tau cabut, tetapi menjelaskan bahwa Simic masih memiliki kontrak di Persija hingga Januari 2023.

“Simic masih ada kontrak di Persija. Secara teknis, kami hormati kontrak itu,” kata Gabriel Budi, dilansir dari Suara.com.

“Itu kan (ke Persis Solo) cuma rumor. Simic masih ada kontrak di Persija dan intinya kami menghormati kontrak itu,” imbuhnya.

Meski masih ada kontrak, hubungan kerja sama keduanya bisa saja berakhir apabila kedua pihak setuju untuk melakukan pemutusan perjanjian.

Namun, Gabriel Budi optimis pihak Persija tidak akan melakukan itu karena Simic merupakan top skor klub. Ya, pemain 34 tahun itu memang pencetak gol terbanyak Persija di Liga 1 2021/2022, dengan 14 gol.

“Kalau dilihat dari statistik, Simic masih top skor klub dan Simic tinggal di Jakarta. Tim pertama dia (di Indonesia) Persija, dia masih ada kontrak,” tutup Gabriel Budi.