Putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, resmi menjadi pemilik baru klub Liga 2 Indonesia, Persis Solo. Ia mengakusisi saham sebesar 40 persen dan menjadi Dirut klub Persis.
Adapun 30 persen saham menjadi milik Kevin Nugroho, 40 persen dipunyai Menteri Erick Thohir, sementara 10 persen sisanya merupakan milik 26 klub internal.
Menjadi orang nomor satu di Persis, Kaesang memiliki target yang tinggi. Ia ingin membawa klub berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut promosi ke kasta teratas kompetisi sepak bola Indonesia.
Bahkan, pria yang berprofesi sebagai pengusaha menegaskan bahwa promosi merupakan harga mati bagi Persis yang kini dikelolanya.
“Komitmen dari saya, Persis Solo Liga 1 harga mati. Itu saja dari saya,” kata Kaesang di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (21/3/2021).
Persis Solo bakal dinakhodai mantan asisten pelatih Bali United, Eko Purdjianto, untuk mencapai target tersebut. Untuk para pemain, masih belum ada banyak informasi.
Namun, dengan hadirnya Eko Purdjianto, bukan tidak mungkin bakal diikuti para pemain dari Bali United, terutama mereka yang sulit mendapatkan menit bermain di tim utama.