Kabar tak terduga datang dari pemain keturunan Indonesia-Finlandia, Nyoman Paul Fernando Aro. Lama tak terlihat di lapangan hijau, dirinya kini mengikuti kompetisi tarik suara, Indonesian Idol 2023.
Penampilan Nyoman Paul diunggah di YouTube resmi Indonesian Idol 2023 pada Selasa (20/12/2022) pagi WIB. Ia membawakan lagu ciptaannya sendiri yang berjudul ‘Wajah Mimpi’.
Sebelum bernyanyi, Nyoman Paul menceritakan bahwa dirinya sempat bermain sepak bola profesional. Dimulai dari Skövde AIK (klub Swedia), Barito Putera, Kalteng Putra, dan PSDS Deli Serdang.
Meski sebelumnya berprofesi pesepak bola, Nyoman Paul ternyata memiliki suara yang merdu. Berkat menyanyikan lagu yang diciptakan sendiri, dia mendapatkan tiga ‘yes’ dan lolos ke babak selanjutnya.
Nyoman Paul pun mengaku mendapat dukungan dari ibu untuk mengikuti Indonesia Idol 2023. Dia siap meninggalkan sepak bola dan fokus bernyanyi apabila terus lolos ke babak berikutnya.
“Dorongan ibu dan saya itu senang nyanyi, adem, terapi diri sendiri. Ibu pengen saya coba di Idol,” kata Nyoman Paul di YouTube Indonesian Idol.
“Of course. Paul fokus ke depan saja. Kalau sekarang di Idol ya fokus di Idol,” imbuhnya.
Sementara itu, Nyoman Paul dulunya sempat digadang-gadang bakal menjadi andalan Timnas Indonesia. Mengawali karier di Swedia, dia nekat ke Indonesia agar bakatnya bisa terpantau oleh pelatih Shin Tae-yong.
Namun, sesampainya di Indonesia, pemain 21 tahun ini belum sekalipun mendapatkan panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia. Dia kemudian memperkat beberapa klub Tanah Air hingga kini mencoba peruntungan di Indonesian Idol 2023.