Kabar bahagia datang dari Amiruddin Bagus Kahfi Al-Fikri. Penyerang andalan Garuda Select itu telah pulih dari cedera yang memaksanya menepi dari lapangan hijau selama tujuh bulan terakhir.
Pemain asal Magelang itu mengalami cedera pergelangan kaki saat membela Garuda Select pada Maret lalu. Namun, setelah mendapat perawatan di negeri Ratu Elisabeth, ia dinyatakan pulih.
Hal ini dikonfirmasi sendiri oleh The Lewin Clinic, rumah sakit khusus atlet, yang menangani cedera pemain 19 tahun tersebut.
“Setelah empat bulan rehabilitasi dan dua kali menjali proses operasi, kini pesepak bola muda ini sudah siap untuk beraksi,” tulis pernyataan The Lewin Clinic di Instagram.
“Dia telah melakukan 16 kali sesi di lapangan dan menjalani banyak latihan di gym dengan sikap yang baik setiap hari,” lanjutnya.
“Ini adalah suatu kesenangan bagi kami. Selamat berjuang Bagus Kahfi. Semoga berhasil, terima kasih juga untuk Jake Fitzsimmons untuk bantuannya selama ini,” tuturnya menutup.
Bagus Kahfi merupakan pemain andalan Timnas Indonesia U-19 era Fakhi Husaini. Saat bersama skuat U-16, ia sukses mempersembahkan gelar Piala AFF U-16 2018 sekaligus menjadi top skor kejuaraan.
Namun, setelah dinyatakan pulih, belum ada jaminan bahwa Bagus Kahfi akan bergabung pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 di Kroasia. TC Garuda Muda di Kroasia sendiri akan berakhir pada akhir bulan ini.