PSM Makassar mengalami kenaikan posisi dalam AFC Club Rankings per 11 Maret 2020. Skuat Juku Eja berhasil melewati tim sesama Indonesia, Bali United.
Dilansir dari Footyrankings, PSM naik dua tingkat ke urutan ke-85 Asia dengan total poin 14.41. Sementara Bali United turun satu tangga menjadi 87 dengan poin 14.19.
Selain Bali United, tim yang disalip oleh PSM Makassar adalah klub asal Kuwait, Al Kuwait SC. PSM unggul 0.12 poin dari klub Timur Tengah tersebut.
Keberhasilan PSM dalam menyalip Bali United dan Al-Kuwait tak lepas dari hasil imbang dari Kaya FC Iloilo di AFC Cup 2020 beberapa waktu lalu.
Walau cuma imbang, hasil itu turut menambahkan poin PSM di AFC Club Ranking. Sedangkan Bali United yang menelan kekalahan 0-4 saat menghadapi Ceres Negros tak mendapat tambahan poin.
Namun, posisi ini masih sangat mungkin berubah, tergantung dengan performa PSM dan Bali United di AFC Cup 2020. Kedua tim akan kembali bertanding pada 14 dan 15 April 2020.
Persija Jakarta masih menjadi klub asal Indonesia dengan peringkat AFC Club Rankings terbaik. Tim berjuluk Macan Kemayoran ini berada di urutan ke-80 dengan total poin 16.18.
PSM dan Bali United pun berpeluang menyalip Persija jika terus menunjukkan performa apik dan melaju sejauh mungkin di AFC Cup 2020.
AFC Club Rankings sendiri merupakan sistem pemeringkatan yang diperkenalkan oleh AFC sejak 2014 dan sifatnya hanya informatif. Perhitungan poin itu didasarkan dari performa sebuah klub di Liga Champions Asia atau AFC Cup.
Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda.
4 Kali Bobol Gawang Persebaya Di GBT, Persipura Jayapura Samai Rekor Persib Bandung