Kabar bahagia datang untuk suporter PSM Makassar. Sebab, menjelang duel semifinal Piala Menpora 2021 melawan Persija Jakarta, sang maestro lapangan tengah Wiljan Pluim sudah tiba di Indonesia.
Kabar itu diketahui dari story Instagram Pluim. Terlihat gelandang asal Belanda itu tengah berada di salah satu hotel Indonesia. Ia juga menginformasikan bahwa tengah menjalani karantina.
Namun, walau sudah di Indonesia, Pluim dipastikan tidak bisa membela PSM di semifinal Piala Menpora 2021. Pasalnya, dia ternyata tidak didaftarkan oleh manajemen Juku Eja di turnamen pramusim tersebut.
“Pluim tidak terdaftar di Piala Menpora,” kata manajer PSM, Febryanto Wijaya, dikutip dari Tribun Timur.
Andai didaftarkan, Pluim sejatinya bisa tampil di Piala Menpora 2021 meski sebelumnya absen di fase grup dan babak perempat final.
Seperti Rohit Chand misalnya. Ia absen membela Persija di fase grup Piala Menpora 2021 lantaran membela Timnas Nepal. Namun, dikarenakan manajemen Persija mendaftarkan namanya, dirinya bisa membela Persija ketika bersua Barito Putera di babak perempat final.
Pluim sendiri merupakan satu-satunya pemain asing yang dimiliki oleh PSM saat ini. Ia terikat kontrak dengan klub kebanggaan masyarakat Makassar itu hingga Desember 2024.