Pelatih Timnas Indonesa U-23, Shin Tae-yong, tetap optimis mampu meraih kemenangan atas Malaysia dalam perebutan medali perunggu SEA Games 2021, meski tengah mengalami krisis pemain.
Seperti diketahui, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, dan Firza Andika tak bisa tampil dalam pertandingan nanti karena sanksi kartu merah. Sementara Egy Maulana dipastikan mengalami cedera.
Pemain FK Senica itu mendapat cedera saat membela Timnas Indonesia U-23 vs Thailand dalam pertandingan semifinal. Usai laga, lutut Egy Maulana terlihat dibalut oleh es yang cukup banyak.
Elkan Baggott juga tidak bisa hadir di Vietnam, sehingga nantinya hanya ada empat pemain cadangan di kubu Indonesia.
Kondisi ini diakui Shin Tae-yong cukup sulit. Namun, ia memastikan anak asuhnya memiliki terkad berjuang tinggi untuk merah kemenangan dan mendapatkan medali perunggu.
“Kami mempersiapkan dengan baik untuk laga melawan Malaysia nanti. Meski tiga pemain dalam skorsing kartu merah dan Egy juga cedera. Kami yakin pemain akan berjuang keras demi meraih medali perunggu,” kata Shin Tae-yong di laman resmi PSSI.
“Kondisi ini membuat kami kesulitan untuk menentukan pemain pada pertandingan,” lanjutnya.
“Namun, ada proses yang baik dan kemauan para pemain Timnas Indonesia U-23 sangat kuat. Jadi, pastinya kami bisa melewatkan situasi sulit ini dengan baik,” imbuhnya.
Pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia akan digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, pada Minggu (22/5/2022) pukul 16.00 WIB. Kemudian, pada malam harinya akan dilanjutkan duel final antara Vietnam vs Thailand.