Sebuah insiden yang tidak diharapkan terjadi dalam pertandingan uji coba antara Persis Solo versus Bali United. Di laga itu, Leonard Tupamahu menghantam kepala belakang Delfin Rumbino.
Bali United melakoni pertandingan uji coba dalam rangka Tour De Java di Stadion Manahan, Solo, pada Rabu (16/6/2021). Laga itu berhasil dimenangkan tim Pulau Dewata dengan skor 2-1.
Namun, pada laga tersebut, ada tindakan kurang suportif yang dilakukan pemain senior Bali United, Leonard Tupamahu. Dalam video yang dibagikan @fadelramzyy, Tupamahu memukul kepala belakang pemain Persis Solo, Delfin Rumbino, setelah melakukan duel.
Tupamahu diduga geram karena Delfin Rumbino memasang kaki ketika mantan pemain Persija Jakarta itu hendak menyapu bola. Kepalan tangan pun langsung melayang.
@Indostransfer 🤥 pic.twitter.com/Z8X8Nst93p
— Fadel (@fadelramzyy) June 16, 2021
Aksi tersebut memantik beragam komentar negatif dari netizen. Tidak sedikit yang menyanagkan tindakan Tupahamu sebagai pemain senior di Tanah Air. Apalagi Bali United akan tampil di ajang AFC Cup 2021.
“Uji coba aja pakai emosi,” tulis fajarsulaksono.
“Gak bikin cabang MMA aja ngab? sindir franjenstainnn.
“Sekelas Bali United, tim paling profesional di Indonesia masih punya pemain perilaku tar*am ternyata,” tulis SiLobsterr.
“Halo blimin, ada apa gerangan? Kalau main di AFC Cup udah dikartu merah ini,” tanya abuputragp.
Insiden adu fisik di laga uji coba seperti bukanlah yang pertama. Sebelumnya, wakil Indonesia lainnya di AFC Cup 2021, Persipura Jayapura, ricuh ketika beruji coba melawan Persita Tangerang.