Arema FC enggan melepas Dedik Setiawan ke klub Malaysia meski Liga 1 2020/2021 masih belum jelas kapan bergulir. Namun, jika peminat striker asal Malang itu Johor Darul Ta’zim (JDT), masih bisa dipertimbangkan.
Dedik menjadi salah satu pemain Indonesia yang diincar agen Malaysia untuk bisa berkarier di negeri Jiran. Hal tersebut disampaikan sendiri oleh General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Menurut Ruddy, pihaknya sudah dihubungi oleh agen Malaysia untuk bisa membawa striker 26 tahun tersebut. Hanya saja, tidak dijelaskan klub mana yang bakal diperkuat Dedik andai menerima tawaran dari agen tersebut.
“Seorang agen dari Malaysia menanyakan Dedik kepada kami, katanya mau membawa dia main di sana, dia tidak bilang klub mana,” kata Ruddy dilansir dari Wearemanet.
Namun, Ruddy tidak menggubris tawaran dari agen tersebut. Ia enggan melepas Dedik karena masih membutuhkan pemain asli Malang tersebut untuk mengarungi Liga 1 yang rencananya kembali bergulir pada Februari 2021.
Selain itu, menurut dirinya, melepas pemain ke luar negeri tidak bisa sembarangan, apalagi ke klub Malaysia yang secara finansial tidak jauh berbeda dengan klub-klub Tanah Air.
Ruddy menilai klub Malaysia yang memiliki finansial kuat hanya JDT saja.
“Melepas pemain ke luar negeri kan bukan asal luar negeri, tentu harus memilih klub yang sehat secara finansial. Yang saya tahu, klub Malaysia yang bagus finansialnya cuma JDT saja,” tegas pria berkaca mata itu.